BANGKA — Sebanyak 7 orang pejabat utama di Polres Bangka dimutasi. Selain itu 2 orang resmi dilantik menjadi pejabat utama di Polres Bangka. 9 orang itu resmi dimutasi dan dilantik melalui upacara serah terima jabatan dan pelantikan yang dilakukan di halaman Mapolres Bangka, Rabu (13/09) pagi.
7 Perwira yang dimutasi itu adalah Kabag SDM, Kabag Ren, Kasat Intelkam, Kasatres Narkoba, Kasi Propam, Kapolsek Bakam serta Kapolsek Pemali. Sementara 2 orang perwira yang dilantik adalah Kasat Lantas dan Kasat Polairud.
Kasat Lantas Polres Bangka saat ini resmi dijabat oleh IPTU Arif yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Propam Polres Bangka, sementara Kasat Polairud Polres Bangka saat ini resmi dijabat oleh IPTU Andi yang sebelumnya bertugas di Direktorat Polairud Polda Kepulauan Bangka Belitung.
Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya mengatakan, mutasi merupakan hal yang biasa dilakukan di lembaga Polri. Dia meminta kepada para pejabat baru untuk lebih meningkatkan pelayanan terhadap publik. Apalagi kata dia, saat ini memasuki tahun politik menjelang pemilu 2024.
” Mutasi adalah hal yang biasa dalam Polri, sebagai promosi jabatan dan peningakatan karir. Mudah-mudahan dengan adanya pejabat yang baru, dapat lebih meningkatkan pelayanan masyarakat. Terutama mendekati pemilu, sehingga dengan adanya pejabat baru kita lebih refresh lagi,” ungkapnya.
Sementara 7 perwira yang dimutasi, masing-masing ada yang dimutasi ke Polres lain dibawah naungan Polda Kepulauan Bangka Belitung, ada juga yang bertukar posisi seperti Kapolsek Pemali IPDA Rusdi yang mengisi jabatan sebagai Kapolsek Bakam. Sementara Kapolsek Pemali diisi oleh IPTU Judit yang sebelumnya bertugas di Satuan Reserse Polres Bangka. Dan ada juga yang dimutasikan ke Polda Kepulauan Bangka Belitung. (Edho)