BANGKA — Sejumlah ponton isap produksi masih terdapat di perairan Batu Hitam dan Mengkubung, bahkan hingga hari ini Selasa (21/11) pagi, puluhan ponton isap itu nampak sudah bekerja mencari timah di perairan itu, padahal lokasi itu dilarang dilakukan penambangan. Bahkan, aparat wilayah dan aparat keamanan setempat pun sudah mendatangi lokasi itu.
Ron (inisial), salah satu warga Kecamatan Belinyu yang kerap pergi ke laut mengatakan, puluhan ponton itu sedang bekerja. Padahal dia mengetahui informasi yang beredar kalau perairan itu dilarang dilakukan penambangan.
” Iya, tadi pas mau ke bakit liat banyak ponton. Jadi muter dekat Batu Hitam dan Mengkubung, masih banyak lah ponton-ponton yang kerja. Katanya dirazia kemarin, dan nggak boleh ditambang. Tapi masih kerja,” kata Ron, Selasa pagi.
Kapolsek Belinyu AKP Singgih Aditya pun hingga kemarin malam dikonfirmasi mengatakan pihaknya sudah melakukan himbauan hari Senin kemarin.
” Sudah kami himbau,” kata Singgih, Senin malam.
Sementara, Kasubdit Gakkum Direktorat Polairud Polda Babel AKBP Indra Feri Delimunthe, saat dikonfirmasi via pesan WhatsApp nya menjawab, pihaknya akan mengecek ke lapangan.
“Nanti saya cek ya bro, kami mau kelaut dulu,” tulisya singkat. (Edho)