BANGKA – Kejuaraan Ads Futsal Competition masih terus bergulir. Kali ini kita menuju ke partai puteri. Tim futsal puteri tuan rumah yaitu Plat BT Ads, harus puas bermain imbang 2-2 atas tim tamu Woman Dragon, Sabtu (13/09/2025) malam, di lapangan futsal Ads Arena.
Tim futsal puteri Woman Dragon sendiri, berisikan pemain-pemain futsal puteri yang berkualitas baik. Mereka berasal dari Kota Pangkalpinang dan Kabupaten Bangka Selatan.
Sementara tim tuan rumah Plat BT Ads, berisikan para srikandi futsal pribumi dari Kecamatan Belinyu dan diperkuat satu pemain dari Kota Pangkalpinang yakni Loli.
Berdasarkan pantauan wartawan media ini, kedua tim bermain dengan baik. Mereka saling jual beli serangan. Dan sorak penonton pun riuh, mengiringi serunya jalan pertandingan itu.
Meski sempat tertinggal lebih dulu, Plat BT mampu menahan imbang tim tamu. Dan semua berkat aksi Reva dan Sinta yang mencatatkan namanya dipapan skor.
Untuk partai puteri turnamen Ads Futsal Competition ini, menggunakan sistem setengah kompetisi. Yang mana setiap tim bermain dengan mengumpulkan point. (Edho)










