BANGKA BARAT- Tim voly putera Biaso Bae asal Desa Lumut, Kecamatan Belinyu, melaju ke babak selanjutnya pada kejuaraan bola voly Air Bulin II Cup 2025, Kamis (10/07/2025) sore, di lapangan voly Desa Air Bulin, Kabupaten Bangka Barat.
Biaso Bae Putera, menang tipis 3-2 usai drama 5 set melawan tim voly Berbanic asal Desa Kapuk, Kecamatan Bakam pada laga itu.
Manager tim voly Biaso Bae Putera Ismail Alcantara memberikan apresiasi terhadap pencapaian ini. Dia berharap tim nya tetap tampil solid pada laga selanjutnya.
Meskipun dia tidak hadir lantaran kesibukan aktivitas, Ismail tetap memberikan motivasi dan support kepada tim nya.
” Terima kasih rekan-rekan atas hasil kemenangannya. Semoga pertandingan selanjutnya tetap solid,” kata Ismail.
Turnamen voly Air Bulin Cup II diikuti sekitar 90 lebih tim voly putera dan puteri antar Desa dan Kelurahan se Bangka Belitung. (Edho)