Menyala !! Niar KDI 6 Hibur Warga Dusun Tanjung Batu

Bangka744 Dilihat
banner 468x60

BANGKA — Penampilan artis Ibukota Niar KDI 6 menjadi penutup rangkaian kegiatan Gebyar Pesta Rakyat Tanjung Batu 2024, Minggu (25/08) malam. Kegiatan itu dalam rangka perayaan HUT RI ke 79 tahun 2024.

Petugas keamanan TNI Polri pun diterjunkan guna mengamankan jalannya panggung rakyat itu. Ditambah dengan hiburan dari Argha Musik yang semakin membuat suasana semakin ramai.

Kepala Dusun Tanjung Batu Ismail (Baju Hitam), dan Camat Belinyu Lingga Pranata (kemeja) foto : Arisandy photograph. 

Kepala Dusun Tanjung Batu, Ismail mengatakan, kegiatan Gebyar Pesta Rakyat Tanjung Batu 2024 ini dilaksanakan selama Sepekan dengan berbagai kegiatan perlombaan.

” Kalau untuk kegiatan kita sudah adakan sejak tanggal 17 Agustus tadi sampai tanggal 23. Banyak perlombaan, seperti lomba makan kerupuk, makan biskuit, tarik tambang sampai karoke,” ungkap pria yang kerap disapa Agus ini, Senin (26/08) siang.

Agus menyebutkan kegiatan perlombaan khusus Dusun Tanjung Batu memang kerap dilaksanakannya setiap tahun.

Ratusan penonton turut bergoyang di depan panggung, lantaran terhibur dengan penampilan Niar KDI 6 yang membawa 5 tembang manis pilihannya, ditambah lagi dengan penampilan Jose Idol.

Para warga pun berbondong-bondong datang ke kediaman Kadus Tanjung Batu untuk berfoto dengan talent yang menghibur.

Disinggung untuk kelanjutan acara lagi, Agus sedikit membeberkan dia akan berencana menggelar kegiatan seperti ini lagi kedepannya.

” Insya Allah kedepannya, kita bikin lagi acara dan undang artis lainnya ke Tanjung Batu,” ucapnya.

Sejumlah tamu undangan seperti Camat Belinyu Lingga Pranata, Kapolsek Belinyu, para Kades di Kecamatan Belinyu serta salah satu putra daerah Muhammad Idrus selaku calon wakil rakyat juga hadir dalam kegiatan itu. (Edho)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *